Kamis, 14 Juli 2011

Remember When



Judul : Remember When
Author : Winna Efendi
Halaman : 248 Halaman
Tanggal Terbit : April-2011
Penerbit : Gagas Media
Price : Rp 43.000,00


Sebenernya kalo boleh jujur, dari AI, Refrain, sama Remember When ini, semua ceritanya sederhana kok. Simple banget. Tapi khas nya Winna Efendi, cerita yang bener-bener simple ini  diolah dengan pilihan diksi yang menarik, dan cara menulis yang keren. Saya suka caranya Winna Efendi nulis (:

Cerita ini difokuskan pada 4 tokoh utama dan settingnya adalah siswa SMA.

Freya, cewek yang menutup dirinya, agak antisosial, suka belajar, apa adanya, dan cuek.
Gia, cewek manis yang cukup mendapat perhatian dari seluruh cowok disekolah, menemukan kenyamanan saat melukis, dan ceria.
Moses, tipikal cowok perfeksionis, kaku, disiplin, sulit mengekspresikan diri, tanggung jawab, dan pinter.
Dan Adrian,, cowok keren yang suka banget sama basket.
Dilihat dari ke-4 tokoh ini, mungkin kita sudah bisa lihat kalo bentuknya agak klise. Tapi disinilah aku berpikir kalo Winna Efendi bener-bener bisa mengemas suatu cerita jadi menarik.
Freya dan Gia, serta Moses dan Adrian, mereka bener-bener punya kepribadian yang bertolak belakang. Tapi justru perbedaan itu yang ngebuat mereka bisa bersama. Menjadi sahabat. Dan semuanya bermula waktu mereka mulai jatuh cinta.
Adrian sama Gia pacaran, dan Moses sama Freya pacaran. Dan tentu aja gak ada pasangan secocok mereka berdua disekolah itu. Adrian dan Gia dengan tingkah heboh dan touchy mereka, serta Moses dan Freya yang keliatan cocok banget menyandang gelar Mr dan Mrs Perfekto. Dan selama tiga taun mereka sama-sama, gak ada sesuatu yang salah.
Sampe sebuah kejadian ngebuat mereka berempat berubah.
Dan inti dari novel ini adalah, gimana mereka nyikapin perubahan itu.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar